Monday, October 17, 2011

Tafsir Mimpi Menurut Primbon Jawa

Anda pernah bermimipi?memang kebanyakan orang menyebut mimpi hanya sebagai bunga tidur, sesuatu yang terjadi dalam kehidupan sehari - hari terbawa kedalam alam bawah sadar kita sewaktu tidur.Akan tetapi terkadang ada juga mimpi yang merupakan pertanda atau isyarat bagi kita atau bisa bagi orang lain.Dibawah ini merupakan kumpulan tafsir mimpi menurut primbon jawa


  Berikut adalah berbagai jenis banyak impian dan penafsiran alamatnya ;


1.Melihat rumahnya semula tinggi, kemudian rendah  :
 -Akan turun pangkatnya

2.Melihat rumahnya di buka dinding atau biliknya :
 -Akan bercerai dengan suami/istri, atau akan berpisah dengan orang tua.

3.Melihat pintu rumah tinggi lebar :
 -Akan mendapatkan pangkat atua keuntungan.

4.Melihat pintu rumah di tutup :
 -Akan susah dari pekerjaan.

5.Membuat tiga rumah jadi :
 -Akan beristri dan keinginannya terlaksana.

6.Melihat gunung :
 -Akan mendapat uang atau di kasihi orang.

7.Melihat bunga :
 -Akan memperoleh kesenangan atau uang.

8.Melihat buah delima masak,dan memetiknya :
 -Akan mendapatkan uang, dan negaranya akan makmur.

9.Memetik atau mencium bunga :
 -Akan mendapat kebaikan dan di kasihi orang.

10.Menjadi wanita atu pria :
 -Akan mendapatkan uang atau anak.

11.Mencium atau menggunakan minyak wangi/minyak kasturi :
 -Ketika sakit akan segera sembuh.

12.Kepala di siram bau – bauan harum :
 -Akan mendapatkan rezeki.

13.Membuat sakit pada dirinya sendiri :
 -Akan selamat.

14.Badannya sakit :
 -Akan mendapatkan rezeki.

15.Bepergian jauh :
 -Akan terkena musibah sakit.

16.Pergi jauh, tapi segera pulang :
 -Mudah rezekinya.

17.Berjalan menuju ke pasar :
 -Akan mendapatkan uang.

18.Berjalan selalu jatuh :
 -Akan kehilangan pangkat.

19.Berjalan di haling – halangi pagar :
 -Tujuan atau cita - citanya tidak terlaksana.

20.Lari, lalu jatuh :
 -Akan berhenti dari pekerjaannya.

21.Bertemu dengan orang yang belum pernah kenal :
 -Maksud tujuannya terlaksana.

22.Bertemu dengan ayah atau anaknya :
 -Akan menemui kesenangan.

23.Menemukan uang :
 -Akan terkena musibah penyakit.

24.Mengambil ikan di laut :
 -Akan mendapatkan uang.

25.Mengambil ikan lele atau gabus :
 -Alamat kurang baik.

26.Menjaring ikan :
 -Akan menjadi orang kaya harta.

27Menjual minyak atau susu :
 -Akan mendapat keuntungan dan kesenangan .

28.Terasa bau busuk atau tawar pada air laut :
 -Akan selamat dari bahaya dan mendapat kesenangan .

29.Minum air zam – zam atau telaga :
 -Akan mendapat keanugrahan dunia akhirat.

30.Minum arak :
 -Akan mendapat uang.

31.Minum air susu :
 -Akan mulia hidupnya.

32.Minum air susu kuda atau makan dagingnya :
 -Akan mendapat kekayaan.

33.Memancing dan mendapat ikannya :
 -Akan mendapat keuntungan dunia dan memperoleh ilmu pengetahuan.

34.Terjun di air keruh :
 -Alamat kurang baik.

35.Terjun di air banjir dan keruh :
 -Akan mendapat kecelakaan .

36.Membendung air :
 -Akan mendapatkan rezeki.

37.Di gigit atau di temple lintah :
 -Akan ada yang menaruh hati dengki atau hasud.

38.Baju atau pakainnya terkena kotoran manusia :
 -Hati tidak senang.

39.Rumahnya banyak kotoran/najis manusia :
 -Akan mendapatkan rezeki.

40.Melihat ada daging hanya satu/sekerat :
 -Akan mendapatkan kebaikan.

41.Melihat tanah atau gunung longsor :
 -Akan tertimpa kesusahan.

42.Naik gunung dengan lega hati :
 -Akan naik pangkat atau mendapat rezeki.

43.Naik gunung terasa sulit :
 -Akan menemui kesulitan.

44.Merasa berada di puncak gunung :
 -Akan memperoleh keanugrahan .

45.Naik gunung kemudian menempat di rumah sana :
 -Akan mendapatkan rezeki dam kemuliyaan.

46.Naik gunung bertemu dengan sanak saudaranya :
 -Akan mendapat kebaikan.

47.Naik gunung, dan panen buah – buahan :
 -Akan mendapat uang.

48.Naik dari jurang :
 -Akan mendapat pangkat atau bahagia hidupnya.

49.Naik mejanya sendiri :
 -Akan menjadi orang berpangkat.

50.Naik ke langit ;
 -Akan mendapatkan pangkat atau uang.

51.Naik ke masjid :
 -Akan mendapat keanugrahan.

52.Naik ke loteng atau rumah susun :
 -Akan mendapat keuntungan atau pangkat.

53.Bertemu dengan orang yang sudah meninggal dunia :
 -Akan kehilangan atau berkelahi.

54.Terbang di angkasa :
 -Akan mendapat ilmu atau kesenangan .

55.Terbang tinggi :
 -Bagi yang berdagang, akan mendapat barang dagangan, akan tetapi rugi.

56.Terbang di tempat yang tinggi atau pada pohon – pohonan dan tumbuh – tumbuhan :
 -Akan berpisah dengan istri.

57.Mengambil air wudlu :
 -Akan suci dan sempurna pekerjaannya.

58.Mendapat ilmu atau bertemu dengan orang pandai :
 -Akan mendapat pangkat besar.

59.Membasuh muka dengan air :
 -Akan tertimpa kesusahan luar biasa.

60.Melakukan shalat :
 -Segala pekerjaan lancer dunia akhirat.

61.Menyalati mayat :
 -Akan mendapat pahala dunia akhirat.

62.Mandi di sumur sendiri :
 -Akan jatuh sakit.

63.Mandi di sungai yang airnya deras :
 -Ketika sakit akan cepat sembuh.

64.Mandi di sungai tidak ada airnya :
 -Akan sulit mencari rezeki.

65.Hanyut masuk ke laut :
 -Akan mendapat kesenangan, dan pekerjaannya berhasil dengan baik.

66.Berada di laut :
 -Akan mendapat uang banyak.

67.Menyelam di air keruh :
 -Akan sulit pekerjaannya.

68.Menyelam di air jernih :
-Hidupnya akan senang.

69.Masuk telaga :
 -Akan mendapat kesalahan besar.

70.Tenggelam di telaga :
 -Akan di butuhkan oleh Negara.

71.Berdiri di atas air :
 -Akan mendapat kesusahan.

72.Berjalan di atas air tidak berbekas :
 -Akan mendapat pangkat atau kemuliaan.

73.Tenggelam di air sungai atau sumur :
 -Akan mendapat kesusahan atau kematian.

74.Berenang di air sungai atau air laut :
 -Akan terlaksana segala maksudnya.

75.Di siram atau diperciki air sungai :
 -Akan menemui urusan.

76.Air masuk ke halaman rumah :
 -Akan mengalami kerusakan atau kematian.

77.Melihat tanah liat :
 -Akan mendapat kesenangan tidak jadi.

78.Melihat pohon – pohon hijau :
 -Akan mendapat rezeki halal.

79.Melihat taman surga :
 -Akan mendapat keuntungan.

80.Mencium banyak wanita :
 -Akan melakukan perbuatan tidak baik.

81.Minum air sungai/bengawan :
 -Dimarahi Pak Lurah/Kepala Desa.

82.Minum air wajan :
 -Akan mendapat harta.

83.Minum air jernih :
 -Akan mendapat ilmu.

84.Minum air keruh :
 -Akan mendapat uang tidak wajar/tidak halal.

85.Minum air kental :
 -Akan memperoleh emas.

86.Minum air sungai rasanya garam/asin :
 -Akan mendapat uang tidak halal.

87.Minum susu :
 -Akan mendapat uang.

88.Mengambil api :
 -Tanamannya akan rusak atau mati.

89.Merasa menang dengan siapa saja :
 -Akan mendapatkan keturunan laki – laki.

90.Masuk ke rumah besar :
 -Akan mendapat keanugrahan .

91.Masuk ke Masjidil Haram :
 -Akan mendapatkan pahala dengan kenikmatan sempurna.

92.Merasa sakit sekali :
 -Akan selamat dan mulia.

93.Mencium minyak mawar atau memakainya atau di siram orang dengan nya :
 -Akan mendapatkan kebaikan dan di kasihi orang banyak.

94.Masuk istana banyak orang :
 -Akan banyak orang sakit .

95.Menanam tembakau :
 -Akan mendapatkan pahala.

96.Diterjang orang :
 -Apa yang di senangi akan berakhir.

97.Melihat hutan belantara, kursi, bidadari atau masuk surga :
 -Akan mendapatkan kesenangan dunia akhirat , jika anak orang besar/pangkat akan menggantikannya.

98.Merasa dirinya mati ;
 -Akan kehilangan rezeki/pekerjaan.

99.Merasa akan mati :
 -Panjang umur dan banyak rezeki.

100.Merasa menjadi gajah :
 -Akan mendapatkan keuntungan besar dan mendapat ilmu.

No comments:

Post a Comment