Tuesday, January 10, 2012

Ziddu Tidak " Earn " Lagi Terhitung Mulai 2012

     Sebelumnya, di akhir tahun 2011 kemarin saya mendengar kabar bahwa mulai awal tahun 2012 ziddu sudah tidak akan lagi memberikan earn kepada para membernya.Atau dengan kata lain file - file yang kita upload melalui akun ziddu yang biasanya kita akan diberi imbalan earn apabila didownload orang lain,  tidak lagi akan mendapat earn atau bayaran.

     Sejak saat itu saya jadi kawatir, benar apa nggak ya berita tersebut, karena masalahnya saya juga menggunakan akun ziddu sebagai media penyimpanan dan sharing.Walaupun saya memang terhitung baru dalam menggunakan ziddu, namun yang sangat disayangkan apabila hal itu benar - benar terjadi, adalah karena saya telah mengupload banyak file untuk saya share ke internet sebagai link download, ( kurang lebihnya hampir mendekati angka 2300an file yang saya upload ), yang nantinya saya harapkan  mendapatkan imbalan earn yang sepadan apabila didownload.

     Memang saya akui ziddu apabila dibandingkan dengan akun penyimpanan lain seperti ; 4shared, mediafire, megaupload, rapidshare, dll, dan ini menurut saya sendiri, memang paling buruk kualiatasnya, baik itu dari segi uploadnya maupun proses downloadnya.Dan ini juga terbukti dengan adanya banyak komentar diblog saya yang dalam postingan tersebut saya tambahkan link download via ziddu.Yang kebanyakan mengeluh akan lambatnya proses download dan juga banyaknya link yang sudah expired.Tapi itu semua hanya saya jawab seadanya saja dengan dalih alasan yang memutarbalikan fakta yang sebenarnya." mungkin koneksi kalian lambat ", " ya Insya Allah akan saya ganti pindah menggunakan akun lain ", " ya link yang expired Insya Allah akan saya perbarui".Namun itu semua hanya iya dikata saja, karena saya masih setia dengan ziddu, ya karena itu tadi, masih mengharapkan earn dari ziddu, hehe....!!!maaf ya teman - teman yang sudah saya bohongi.

     Akan tetapi setelah memasuki awal tahun 2012 kemarin, akhirnya kekawatiran saya tersebut menjadi kenyataan.Ziddu sudah benar - benar tidak memberikan earn lagi.Hal ini bisa terlihat jelas dalam banner referal saya yang pasang pada blog.Yang dulunya ada kata - kata Upload, Share, dan Earn, namun sekarang berubah menjadi hanya Upload dan Share saja.
perhatikan gambar berikut dibawah ini :


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjxSV9xT0KluPoM6YrikGDr6DZ3GSWQsaUI03X4xf32Czv_Wx3x8QpEjz_TEM04767t1PQvQYVN3LSwHxjuL_BMSUofSNBSSCzLUvlBMZNpdyL2O-3u0Je3sCC_WwuDw7f04wNuhZP-7SY/s1600/Cara+Mendaftar+dan+Dapat+Uang+dari+Ziddu.jpg
Gambar diatas adalah ziddu ketika masih memberikan Earn.
Nah sekarang lihat gambar dibawah ini, yang merupakan referal banner saya yang baru, lihat dengan teliti :






Sudah tidak ada lagi kata - kata Earnnya lagi kan?

     Nah sekarang kembali kediri kita masing - masing.Masihkan kita akan tetap mengupload file lewat ziddu lagi, setelah tahu kalau sekarang tidak earn lagi?Atau berpindah kelain hati, seperti mediafire misalnya, entah itu akun free maupun yang premium, walaupun mediafire tidak memberikan earn?

No comments:

Post a Comment